KOPEL Indonesia terus berkomitmen untuk mendorong perbaikan pelayanan publik, salah satunya sektor kesehatan di beberapa daerah di Indonesia. Intervensi dilakukan melali DPRD untuk melahirkan kebijakan yang memihak dan perbaikan tata Kelola melalui intervensi layanan kesehatan di Puskesmas. Program ini terlihat pada perbaikan signifikan dalam pelayanan kesehatan di beberapa daerah, khususnya di Kabupaten Jayapura, Kota Jayapura, Kabupaten Mimika, Kabupaten Jayawijaya, serta Kota Makassar dan Kabupaten Bulukumba.
Peningkatan kapasitas anggota DPRD di daerah-daerah ini telah mendorong pengawasan yang lebih baik terhadap kebijakan dan alokasi anggaran untuk sektor kesehatan, serta meningkatkan efektivitas manajemen Puskesmas. Dengan demikian, masyarakat dapat merasakan manfaat langsung berupa layanan kesehatan yang lebih efisien, fasilitas yang lebih memadai, dan tenaga medis yang lebih terlatih.
Kerjasama yang melahirkan dampak positif ini terjalin melalui program Kinerja yang didukung oleh USAID, di mana KOPEL Indonesia berperan dalam meningkatkan kapasitas anggota DPRD. Program ini bertujuan untuk memperkuat peran legislatif dalam pengawasan dan perencanaan kebijakan yang berkaitan dengan sektor kesehatan, serta memberikan perhatian khusus pada manajemen Puskesmas. Selain itu, KOPEL bekerja sama dengan pemerintah daerah untuk mendorong reformasi yang lebih baik dalam penyelenggaraan layanan kesehatan, dengan memfokuskan pada peningkatan kualitas pelayanan dan pemerataan akses bagi masyarakat.