Kemah Pemuda Anti Korupsi

11 Agustus 2024

Pada bulan desembaer setiap tahun adalah moment hari anti korupsi se dunia.  KOPEL dalam perayaan hari anti korupsi melakukan "Kemah Pemuda Anti Korupsi"  di Camp Demokrasi KOPEL di Malino. Kegiatan ini ditujukan kepada generasi muda untuk menanamkan nilai-nilai integritas, transparansi, dan anti-korupsi.  Kegiatan yang bertujuan untuk membangun kesadaran dan komitmen mereka dalam memerangi korupsi di berbagai aspek kehidupan.

Program ini dirancang sebagai ruang bagi pemuda untuk belajar dan berbagi pengalaman mengenai dampak buruk korupsi, baik di tingkat lokal maupun nasional. Mereka akan dibekali dengan pengetahuan tentang hukum anti-korupsi, teknik investigasi dasar, dan cara-cara melaporkan tindakan korupsi. Selain itu, peserta juga akan diajak untuk merumuskan strategi dan kampanye kreatif yang dapat digunakan untuk menggalang dukungan masyarakat dalam melawan korupsi.