Pada tahun 2009, KOPEL kerja sama dengan International Republican Institut (IRI) untuk akuntanbilitas Parpol dan Penjangkauan Konstituen. Program ini bertujuan untuk meningkatkan akuntabilitas partai politik serta memperkuat hubungan dan keterlibatan antara partai politik dan konstituen mereka. Dengan fokus pada transparansi, responsivitas, dan partisipasi publik. Program ini bertujuan untuk memastikan bahwa partai politik lebih bertanggung jawab terhadap kebutuhan dan aspirasi masyarakat yang mereka wakili.
Komponen utama dari program ini meliputi pengembangan kerangka akuntabilitas Partai Politik, Bagaimana Parpol dalam menyusun dan mengimplementasikan kebijakan dan mekanisme akuntabilitas internal. Memastikan bahwa partai politik berjalan secara transparan dan bertanggung jawab.