KOPEL Indonesia Menghadiri Kegiatan Festival Inovasi Organisasi Mayarakat Sipil (OMS) di Kampus Al Ghazali Kota Barru, Selasa, 7/7/2023.

10 Agustus 2024

Festival ini diselenggarakan oleh Forum Belajar Yassiberrui dan Mitra Utama USAID MADANI yang merupakan Lembaga yang dibentuk dari perwakilan berbagai Organisasi Masyarakat Sipil di Kabupaten Barru.

Adapun rangkaian kegiatan pada Festival Inovasi Organisasi Masyarakat Sipil (OMS) diantaranya TalkShow dengan mengambil tema “Organisasi Masyarakat Sipil (OMS) yang Kuat akan Mendorong Akuntabilitas Kinerja Pemerintah dan Keberagaman Sosial di Daerah”

Kegiatan ini menghadirkan beberapa narasumber yaitu Dr. Ir. H. Abustan, AB, M.Si (Sekda Barru), Andi Fadli Ahmad, S.Si (Direktur Media, Informasi, dan Komunikasi KOPEL Indonesia), Dr, Risma Niswaty, M.Si (Ketua Prodi S2 IAP Pascasarjana UNM), Dr, H. Kamaruddin Hasan , M.pd (Ketua STIA AI Gazali Barru).

Pada Kesempatan ini Andi Fadli Ahmad, S.Si selaku Direktur Media, Informasi, dan Komunikasi Kopel Indonesia menyampaikan bahwa “pentingnya keberadaan OMS di tengah masyarakat  sebagai penyambung aspiasi masyarakat kepada pemerintah”

Lebih lajut Andi Fadli menjelaskan bahwa “OMS memberikan wadah bagi masyarakat untuk meningkatkan partisipasi masyarakat terhadap segala perencanaan, pelaksanaan, dan pengawasan suatu kebijakan atau program dari pemerintah, dan tentunya kebijakan tersebut akan berdampak langsung terhadap masyarakat”

Dengan diselenggarakannya festival ini diharapkan masyarakat dapat lebih mengenal lembaga dan kontribusi yang diberikan oleh OMS, peningkatan jejaring dan hubungan antar OMS, dan meningkatnya legitimasi dan relevansi OMS terhadap mitra utama yaitu Pemerintah Daerah, sektor swasta, universitas lokal, media, penerima manfaat, serta masyarakat secara umum.